Home / DAERAH / Tunaikan Nazarnya, Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Serahkan Bantuan Ambulance Setiap Kecamatan
Tunaikan Nazarnya, Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Serahkan Bantuan Ambulance Setiap Kecamatan
chanelra 601 views
H.Amri Jamaluddin,S.STP.,M.Si (Bupati Kolaka) saat menyerahkan 1 unit Mobil Ambualnce kepada Tokoh Masyarakat Toari. FOTO: cr
CHANELRAKYAT | Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Kolaka mengawali Safari Ramadhan 1446 Hijriah / 2025 Masehi di Kecamatan Toari Kabupaten Kolaka, kamis (6/3/2025).
Dalam kegiatan tersebut, tim safari ramdhan yang dipimpin oleh Bupati dan Wakil Bupati Kolaka akan mengunjungi 14 Kecamatan sekabupaten Kolaka selama ramdhan.
Awal safari ramadhan di Kecamatan Toari kali ini , merupakan giat perdana bagi Haji Amri bersama Haji Husmaluddin sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kolaka, pasca dilantik oleh Presiden Prabowo.
Dalam momen safari ramdahan tersebut, Bupati Kolala Amri Jamaluddin menyerahkan satu unit mobil ambulance untuk masyarakat Kecamatan Toari.
Bantuan Ambulance satu unit untuk satu Kecamatan sebanyak 14 unit di 14 Kecamatan tersbut, merupakan bantuan pribadi Amri Jamaluddin sebagai bentuk nazar saat dirinya berjanji kepada masyarakat jika terpilih menjadi Bupati Kolaka.
” Bantuan mobil ambulance ini merupakan nazar saya pada saat berkampanye jika kami ditakdirkan jadi bupati dan wakil bupati. Dan 14 unit mobil ambulance ini murni dari kantong pribadi saya bukan dari APBD karen ini adalah nazar , olehnya itu saya ucapkan terima kasih banyak kepada masyarakat Kabupaten Kolaka yang sudah memberikan keparcayaan kepada kami sebagai Bupati dan Wakil Bupati,” ungkap Amri Jamaluddin, saat menyerahkan satu unit mobil ambulance kepada masyarakat, di Kecamatan Toari.
Lanjut Amri mengatakan, bahwa bantuan mobil ambulance tersebut ia serahkan sebelum dirinya dilantik sebagai Bupati Kolaka, namun karena ingin mamfaatkan momen bulan suci ramdhan, sehinga mobil-mobil tersebut diserahkan pada saat menggelar safari ramadhan disetiap Kecamatan.
Sementara itu dihari kedua giat Safarai Ramdhan di Kecamatan Iwoimwnda, satu unit mobil ambulance untuk masyarakat, diserahkan oleh Wakil Bupati Kolaka Haji Husmaluddin kepada salah satu tokoh masyarakat Kecamatan Iwoimenda . [ms/cr]